image source: tumblr.
Pernah tidak merasa sedih dengan alasan yang tidak jelas secara tiba-tiba? Dada yang rasanya penuh dan bikin suasana sekitar kita jadi suram. Apalagi kalau lagi sendirian, perasaan itu jadi kayak racun yang bikin suasana jadi glommy. Merambati sekujur tubuh kita, membuat kita jadi malas ngapa-ngapain. Rasa lapar dan mengantuk pun jadi tidak terasa. Ujung-ujungnya, kita jadi sakit.
Cara menanganinya, menurut pandanganku, adalah dengan menyibukkan diri. Entah menyibukkan diri dengan hal apa saja. Ingat: harus hal yang positif yang membangun mood bahagia kita. Misalnya, jalan-jalan. Mengajak teman sangat dianjurkan. Karena jika you just walk by yourself, kita jadi tambah menyedihkan. Kegiatan lain yang bisa kita lakukan adalah nonton di bioskop (kalau perlu film yang bergenre komedi, biar bisa bikin mood up), atau buying good or cute stuff. Shopping always do well! Kesibukkan lain yang bisa kita lakukan adalah belajar. Tapi kesibukkan ini tidak terlalu dianjurkan bagi kita ya, guys. Karena saat kita merasakan perasaan ini, pikiran kita jadi ikutan kusut. Kalau dipaksa berpikir, perasaan kita bisa tambah runyam. Ya, kecuali kalau kita adalah tipe yang mengerjakan soal matematika rumit saat sedang sedih.
Hal-hal yang harus kita hindari adalah kesendirian. Makanya, seperti yang sudah dibahas diatas, kalau kita ingin jalan-jalan, ajaklah teman. Karena kesendirian membuat pikiran kita memikirkan hal-hal yang negatif.
At least, I have a good quote for you, guys.
"Jangan pernah biarkan kesedihan dan kedukaan masuk ke dalam dirimu." dikutip dari film Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck
No comments:
Post a Comment